Jumat, 28 Juli 2017

MAPALA UPN YOGYAKARTA kembali kibarkan bendera Merah Putih Raksasa di Pucuk MONJALI






Untuk yang ke Dua kali Mapala UPN "Veteran" Yogyakarta mengibarkan Bendera Raksasa di Pucuk Kerucut Monumen Jogja Kembali.

 Pada tanggal 6 Juli 2017 lalu untuk memeperingati HUT MONJALI KE 28, diadakan Upacara  pengibaran bendera Merah Putih Raksasa. Upacara tersebut berlangsung di halaman depan MONJALI




MAPALA UPN bekerjasama dengan pihak MONJALI untuk melakukan pengibaran tersebut. Bendera Raksasa berukuran 20 x 12meter ini adalah milik MAPALA UPN Jawa Timur, tiga orang pengibar adalah Agung Cahyono disisi Timur, Stefanus Febby disisi barat, dan di pucuk kerucut ada Muh Mauludin.




Setelah dikibarkan, Bendera merah putih raksasa ini menyelimuti kerucut Monjali selama 24 jam. Tim dari mapala bergantian melakukan penjagaan terhadap bendera tersebut.
Semoga Kegiatan ini bisa dilakukan setiap tahun agar dapat meningkatkan jiwa patriotisme di kalangan remaja, dan diharapkan bisa mewarisi nilai luhur perjuangan para Pahlawan dan dapat melestarikannya.